Wednesday, 12 November 2014

Mathematics problem

Skyscrapping Feat : Gedung Pencakar langit
“ Sebuah gedung dengan 12 lantai dan ditutupi oleh jendela pada keemat sisinya. Setiap lantai memiliki 38 jendela. Setahun sekali, jendela dalam gedung tersebut dicuci. Biaya mencuci jendela adalah 2 USD per jendela pada lantai 1, 2.5 USD per jendela pada lantai 2, 3 USD per jendea pada lantai 3, begitu seterusnya. Berapa banyak biaya yang dibutuhkan untuk mencuci seluruh jendela dalam gedung tersebut ? Berapa pula biaya yang diperlukan jika sebuah gedung memiliki 30 lantai ? atau n lantai ?
Beberapa level atau cara siswa dalam mengerjakan tugas yang berkaitan dengan pengalaman dunia nyata ( seperti permasalahan di atas) adalah :
  1. Menjumlahkan seluruh biaya dalam tabel
Cara ini memang banyak dilakukan siswa, yaitu dengan mentotal biaya setiap lantainya, kemudian baru dijumlahkan biaya dari setiap lantai. Akan tetapi cara ini tidak dapat digeneralisasikan untuk masalah selanjutnya, seperti jika jumlah lantainya 50, 100 atau 1000 ? tentu akan semakin susah. Sehingga guru harus memberikan arahan kepada siswa untuk bisa menemukan pola – pola hubungan, dengan mendeskripsikan pola nya kemudian mencari hubungan dari setiap pola tersebut.
  1. Mencari pola dengan tabel
Cara ini hampir sama dengan cara 1, hanya saja lebih fokus pada perhitungan, tidak lagi pada variabel yang susah untuk digeneralisasikan. Beberapa langkah yang membantu siswa menemukan pola agar dapat di generalisasika yaitu : a) ketika menghitung biaya setiap lantai, apa yang tetap ? mengapa ? b) apa yang berubah dari setiap lantai dalam tabel ? c) perhatikan pola dan struktrunya, maka akan membentuk sebuah struktur teratur.
  1. Mencari biaya cuci hanya untuk satu lantai
Dengan menghitung biaya satu lantai, atau bisa dengan awal cara 2 diatas. Maka siswa akan tahu pola, yaitu naik 19USD per lantai dan 0.5 USD per jendela per lantai. Sehingga kemungkinan persamaan yang akan dibuat siswa 38(2 USD + 0.5 USD ( n – 1)) = biaya setiap lantai. Nah itu hanya untuk satu lantai, selanjutnya rangsang siswa untuk menemukan persamaan biaya seluruh lantai. Caranya : ceritakan variabel dalam persamaan tersebut dan mengapa seperti itu ?
  1. Menggunakan strategi perbandingan
Pada cara 4 ini, siswa menggunakan perbandingan, yaitu menghitung total biaya untuk setiap lantai dan memasangkannya dengan pasangan lantainya. Cara ini menuntut siswa untuk paham mana lantai yang saling berpasangan. Guru dapat memberikan saran : Bagaimana kamu bisa memasangkannya sehingga terbentuk pola ? jelaskan caramu untuk semua kasus
  1. Menggunakan rata – rata aritmetika
Cara ini lebih nyata dari pada cara sebelumnya, karena jelas hubungan antara total biaya untuk seluruh lantai dan jumlah seluruh lantai. Siswa yang menggunakan cara ini tentu sudah mengerti tentang konsep rata – rata. Mereka menyadari bahwa tidak harus menghitung seluruh biaya dan membagi dengan jumlah lantai saja.
  1. Menggunakan Barisan dan deret aritmetika
Cara ini memang tidak mungkin untuk siswa yang baru belajar aljabar, siswa harus menysun data menjadi sebuah barisan dan deret.


Author : Sarah A Roberts and Jean S lee, Skyscrapping Feat : Mathematical Teacher, vol.107 No .4 November 2013

Edit : Insan Agung N/Math edu

1 comment:

Refleksi Perkuliahan Filsafat Ilmu-Etik dan Estetika Pertunjukan Wayang

Refleksi Perkuliahan Filsafat Ilmu Prof Marsigit MA. Etik dan Estetika Pertunjukan Wayang Oleh : Insan Agung Nugroho/PmC 2017 Ass...